Visi Untuk Perubahan Lingkungan Belajar

Tema diatas merupakan Lokakarya ke 2 Program Guru Penggerak bagi Calon Guru Penggerak angkatan 7 Kota Yogyakarta yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 11 Februari 2023 yang bertempat di Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta.

Guru Pengajar Praktek (Maryono) bersama Mas Agus dari Bali Pendidikan Menengah Kota Yogyakarta

Lokakarya ke dua ini mempunyai tujuan:

  1. Peserta dapat menjelaskan perkembangan/kemajuan prakarsa perubahan level diri (Aksi Nyata modul 1.3) serta memperbaharui rencana berdasarkan umpan balik Calon Guru Penggerak lain
  2. Peserta dapat menjelaskan rencana penyampaian disiplin positif di kelas dan strategi penerapan di sekolah (Aksi Nyata modul 1.4) serta memperbaharui rencana berdasarkan umpan balik Calon Guru Penggerak lain
  3. Peserta dapat menunjukkan kemampuan mempraktikkan Segitiga Restitusi dalam penerapan disiplin positif
  4. Peserta dapat menunjukkan kemampuan dalam memandu pembuatan Keyakinan Kelas

Jalanya Lokakarya 2 ini diawal dengan pembukaan, dengann harapan:

  1. Calon Guru Penggerak dapat menciptakan koneksi dengan peserta lain dan Pengajar
    Praktik
  2. Calon Guru Penggerak dapat memahami tujuan dan agenda pada lokakarya ini

kemudian dilanjutkan dengan Presentasi  Perkembangan  Dan  Umpan  Balik Prakarsa Perubahan Level Diri (Aksi Nyata 1.3), dengan harapan CGP dapat menjelaskan progress/kemajuan pelaksanaan prakarsa perubahan level diri (Aksi Nyata 1.3) dan dapat memperbaharui rencana pelaksanaan prakarsa perubahan (Aksi Nyata 1.3) berdasarkan umpan balik dari Pengajar Praktik serta Calon Guru Penggerak

Selanjutnya para CGP melakukan Presentasi  Dan  Umpan  Balik  Rencana Penyampaian  Penerapan  Disiplin  Positif  (Aksi Nyata 1.4), kegiatan ini diharapkan

Calon Guru Penggerak dapat menjelaskan rencana penyampaian penerapan disiplin
positif (Aksi Nyata 1.4) dan Calon Guru Penggerak dapat memperbaharui rencana penyampaian penerapan disiplin positif (Aksi Nyata 1.4) berdasarkan umpan balik dari Pengajar Praktik atau Calon Guru Penggerak lain

Kegiatn selanjutnya Calon Guru Penggerak mereview materi keyakinan kelas dan segitiga restitusi, diakhiri dengan penutup dan doa bersama.

Keseruan di Lokakarya 2

Lagu Jari dinyanyikan bersama saat Ice Breaking
Lagu Buka Tutup untuk membangkitkan semangat

Tentang Maryono

guru yang baik adalah yang mengerti akan kebutuhan anak didiknya
Pos ini dipublikasikan di Bebas dan tag . Tandai permalink.

Tinggalkan komentar